Bireuen – Personil Polsek Makmur telah melaksanakan patroli rutin sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Makmur. Sabtu (14/10/23).
Personil yang terlibat dalam patroli ini adalah Aipda Agustiar dan Bripka Zakia. Mereka telah mengelilingi sejumlah lokasi strategis di wilayah hukum Polsek Makmur untuk memastikan keamanan dan ketertiban.
Rute patroli mencakup beberapa daerah, termasuk Keude Pandak, Desa Blang Dalam, Desa Alue Pineung, Desa Bate Dabai, dan Desa Ulee Gle. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah mencegah potensi gangguan Kamtibmas dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi warga masyarakat.
Dalam pelaksanaan patroli, Personil Polsek Makmur menggunakan kendaraan dinas roda 2 Polsek Makmur. Mereka mengunjungi tempat-tempat keramaian, warung kopi, serta objek vital di wilayah tersebut.
Melalui patroli rutin ini, Polsek Makmur berupaya menjaga kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat, sehingga masyarakat merasa terlindungi. Hasil dari patroli ini menunjukkan bahwa situasi di wilayah Kecamatan Makmur Kabupaten Bireuen berlangsung dengan aman dan kondusif.
Polsek Makmur akan terus menjaga keamanan masyarakat di wilayahnya. Diharapkan kepada masyarakat Jika ada permasalahan atau kejadian agar segera menginformasikan atau menghubungi Polsek, kami siap untuk mengambil tindakan lebih lanjut.