

Bireuen – Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko S.H., M.H., yang didampingi Kasat Lantas Polres Bireuen Iptu Mulyadi S.H.,M.H., mengadakan temu ramah dengan keluarga besar SMAN 2 Bireuen dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan institusi pendidikan pada Rabu, 2 Oktober 2024. Acara ini dihadiri oleh para guru, staf, dan perwakilan siswa dari SMAN 2 Bireuen, bertempat di aula sekolah.
Dalam sambutannya, Kapolres Bireuen menyampaikan pentingnya kerja sama antara sekolah dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi pelajar. Ia juga menekankan bahwa pendidikan merupakan fondasi utama dalam membentuk generasi muda yang berkualitas, serta mengajak siswa untuk menjauhi kenakalan remaja, narkoba, dan pergaulan bebas.
“Kami dari kepolisian siap mendukung setiap upaya sekolah dalam menjaga keamanan dan kenyamanan belajar, serta memberikan edukasi terkait hukum dan bahaya narkoba,” ujar AKBP Jatmiko.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga memberikan motivasi kepada para siswa untuk selalu menjaga disiplin, baik di lingkungan sekolah maupun di luar. Ia berharap, siswa-siswa SMAN 2 Bireuen dapat menjadi teladan bagi masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan.


Kepala SMAN 2 Bireuen, Drs, Afriadi, M.Pd, menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi langkah Kapolres Bireuen dalam mempererat hubungan antara polisi dan sekolah. “Sinergi ini sangat penting dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman, sehingga proses belajar mengajar dapat berlangsung dengan baik. Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut,” ungkapnya.
Acara diakhiri dengan sesi tanya jawab antara siswa dan Kapolres, di mana para siswa antusias mengajukan pertanyaan seputar keamanan di lingkungan sekolah dan cara menjaga ketertiban di jalan raya. Kapolres Bireuen berjanji akan terus mendukung program-program yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah dan sekitarnya.
Dengan adanya temu ramah ini, diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan generasi muda yang disiplin, berwawasan hukum, dan peduli terhadap keamanan.