Bireuen – Dalam upaya menjaga kondusivitas keamanan dan ketertiban masyarakat, personil Polsek Peudada Polres Bireuen Polda Aceh melaksanakan patroli rutin yang melibatkan dialog dengan pemuda yang berkumpul hingga larut malam pada Minggu (15/09/2024).
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk melakukan patroli, tetapi juga untuk memberikan edukasi kepada para pemuda mengenai bahaya kenakalan remaja, termasuk isu-isu seperti penyalahgunaan narkoba, balap liar, dan tawuran. Petugas Kepolisian mengajak para pemuda berdiskusi, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dengan harapan dapat mendorong mereka menjauhi perilaku negatif.
“Saya ingin mengingatkan semua pemuda untuk menjauhi segala bentuk kenakalan remaja. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat,” ujar salah satu petugas yang terlibat dalam kegiatan tersebut.
Selain itu, personil Polsek Peudada mengingatkan pemuda untuk selalu waspada terhadap pergaulan yang dapat membahayakan diri mereka, terutama terkait penyalahgunaan narkoba. “Hindari berbagai macam bentuk kenakalan remaja dan salurkan hobi serta bakat dalam kegiatan positif demi menyongsong masa depan yang lebih baik,” tambahnya.
Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko S.H.,M.H., melalui Kapolsek Peudada Hendra Saputra, menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat, terutama pemuda, dalam menjaga keamanan.“Kehadiran petugas Polri dalam kegiatan patroli tidak hanya untuk memberikan rasa aman, tetapi juga untuk mendorong masyarakat berperan aktif. Dukungan pemuda sangat penting untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan damai,” ungkap Kapolsek Peudada.
Dengan inisiatif ini, Polsek Peudada berharap dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman bagi semua.